Selasa, 24 April 2012
CHICKEN SOUP FOR THE SOUL: PERJALANAN AJAIB dan kisah-kisah nyata menyentuh lainnya
Senin lalu aku mengunjungi perpus sekolah. Eh, enggak sengaja aku ketemu buku favoritku, chicken soup graphic novel! Masih gres lagi XD! Haah, perpus sekolahku buku-bukunya memang mantaph semua :D.
Back to topic, buku ini adalah yang versi ketiga setelah seri Hadiah Terindah dan Pelajaran Beharga. Sama seperti sebelumnya, isi cerita yang digambar oleh kartunis Korea KIM Donghwa sangat menyentuh hati (tapi tetap aja enggak bisa bikin aku nangis,hohoho).
Perjalanan ajaib, salah satu cerita yang menjadi bagian dari judul ini berisi tentang seorang yang cewek yang sedang nunggu bus di halte. Karena busnya enggak datang-datang akhirnya dia memilih untuk mampir dulu ke toko buku bekas dekat halte itu. Toko itu cukup besar untuk sebuah bangunan yang berdiri di pinggir desa. Dia kaget waktu dia menemukan buku kesayangannyayang pernah dimilikinya, yaitu buku Pangeran Ajaib. Dia melihat-lihat isi buku itu. Disitu terdapat gambar-gambar tokoh Pangeran Kecil yang digambar oleh pemilik-pemilik sebelumnya. Dia sungguh takjub melihat bukunya telah melalui perjalanan yang sangat panjang, dibaca oleh banyak anak-anak satu-persatu. Dari satu generasi ke generasi yang lainnya. Awalnya dia ingin membeli buku itu, tapi dia berpikir. Kalau dia membelinya perjalanan buku ini akan terhenti. Akhirnya dia membiarkan buku itu agar buku ini bisa menyentuh hati para pembaca kecil lainnya yang akan membacanya.
Masih banyak,kok cerita yang enggak kalah seru dengan Perjalanan Ajaib. Kalau menurutku pribadi,sih cerita favoritku yang berjudul Pekerjaan Ayah. Tentang anak kecil yang malu dengan teman-temannya karena cuma ayahnya saja yang bekerja sebagai tukang. Di buku ini aku juga nemu quote bagus,lho :D. Ehem, begini tulisannya:
Dalam setiap pertandingan di dunia ini, ada
50% kemungkinan untuk menang, dan
50% kemungkinan untuk kalah.
Apa pun yang kita lakukan, kita memulai
pertandingan dengan setidaknya 50%
kemungkinan untuk menang
Anyway, Dilihat dari kualitas gambar lumayan ,lah. Semua halaman colorful walau pun ada sfx (efek suara) yang berbahasa korea,sih. Tapi menurutku itu tak akan mengganggu. Overall, dengan tidak menurunkan kualitas dari segi cerita dan gambar buku ini tetap layak menjadi koleksi wajib para pembaca dari segala umur.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan di komen ya, blog ini adalah dofollow, jadi kalau kamu ninggalin komentar blog ini otomatis memberi backlink ke kamu :)
Pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak :)