Pages

Minggu, 21 Oktober 2012

ICE AGE: CONTINENTAL DRIFT




Sinopsis:
Anak Manny (Peaches) sekarang udah gede (yaah, kira” fase remaja lah,). Sayangnya, Manny overprotektif terhadapnya, alhasil si Peaches tidak bisa kece” (ceileh) sama mamoth keren. Ups, karena ulah si tupai (bener ga sih namanya? Yang sering ngejar kacang itu lho) daratan menjadi retak. Manny terpisah dengan keluarganya saat terjadi gempa bumi. Bersama Diego, si oon (aku lupa namanya ==a), dan neneknya si oon; Manny dkk. Melakukan perjalanan mengarungi lautan. Eits, karena petualangan itu juga, Diego jadi jatuh cinta,lho. Namanya Shira XD. Ikuti perjalanan Manny dkk. dalam seri ke-empatnya: Continental Drift


 
Review:
Setelah sukses dengan seri Ice Age yang sebelumnya (Dawn of the Dinosaurs), kini Fox Animation, bekerja sama dengan Blue Sky Studio  hadir kembali dengan Ice Age yang ke-4: Continental Drift. Storyline-nya lumayan lah, tidak begitu membosankan, apalagi dengan hadirnya Shira yang suaranya diisi oleh Jennifer Lopez XD. Berbekal modal $95,000,000, film besutan Steve Martino dan Mike Thurmeier ini berhasil meraup penghasilan kotor sebesar $800,313,668 (bukan daun,lho).

Buat kalian yang tertarik liat, nih kukasih link idws-nya (tentu saja link ini thread dari forum idws, jadi kalian harus daftar dul,oke? :D) klik disini


pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak :)

Kamis, 18 Oktober 2012

DARK LOVE




Judul: Dark Love

Pengarang: Ken Terate

Penerbit: Gramedia

Tebal buku: 241

Sinopsis:

Usiaku 17 tahun, hampir 18. Kelas 12. Hampir lulus. Dan aku hamil...

Kirana adalah satu-satunya harapan bagi ortunya  untuk membawa masa depan cerah pada keluarganya sepeninggal kakaknya, Kak Rani yang telah membangkan pada ortunya. Harapan itu diemban sepenuh hati oleh Kirana, bersekolah di SMA favorit yang mengharuskannya untuk nge-kos karena jarak dari tempat tinggalnya. Hidup Kirana sebenarnya sudah lengkap. Peringkat `1, Band Hi 4, 2 sahabat cewek yang mengasyikkan, dan punya cowok cakep nan pintar a.k.a My Prince. Kehidupannya satu persatu menjadi runtuh, saat dia tegoda untuk melakukan perbuatan yang terlarang dengan My Prince yang mengakibatkan dia hamil...


Review:
Kalau novel Ken Terate yang sebelumnya, 57 detik dipersembahkan untuk korban gempa Jogja, pasti novel ini dipersembahkan untuk para remaja khususnya yang terjebak dalam kasus pergaulan bebas.
Menurutku, novel ini lebih berat; menyajikan masalah yang lebih kompleks. Sangat berbeda jika kita bandingkan karya Ken Terate lainnya yang bacaannya ringan. Novel ini membuat kita, sang remaja berpikir kembali bahayanya free sex. Bahwa hamil di luar nikah, adalah masalah yang sangat sulit untuk ditemukan jalan keluarnya.

 Sekarang aku mau bahas tampilannya :D.  Kalau misalnya buku ini bukan karangan Ken Terate, dijamin aku ga bakalan beli. Covernya norak,sih. masak cuma gambar bunga doang, kurang dramatis. Cetakannya juga aku dapat yang cacat, ada 2-3 bab yang halamannya kebalik. Pengen di kembaliin ke Gramed, tapi gara-gara jarak yang jauh dari asramaku jadi males. Yaah, tapi paling enggak kali ini ada pembatas bukunya, hehehe.. :D

Rating: 8.0/10

Minggu, 14 Oktober 2012

Nada Cinta Marcella





Judul:         Nada Cinta Marcella
Pengarang:  Ken Terate
Penerbit:     Gramedia
Tebal buku: 265 halaman

Sinopsis:

Gawat! Marcella dalam keadaan darurat! Perusahaan InDesign milik orang tuanya tidak berkembang, alhasil dia kini harus menahan nafsu untuk ke salon dan shopping di centro karena uang sakunya sekarang “cuma”  500 ribu per bulan. Selain itu dia juga terlanjur menyanggupi pada panitia pensi untuk mencari dana sponsor sebesar 7 juta. Kehidupannya makin kelabakan dengan nilai ulanganny yang jeblok dan belum dapat sponsor satupun! Untung saja, oma datang membantu Marcella. Dia memberinya kartu “ajaib” yang selalu diisi 10 juta per bulan. Eh, tapi kok lama-lam si Oma makin ngelamak ya? Dia ingin marcella kuliah hukum dan bahkan berani berkata bahwa ada cowok yang lebih pantas dari Devon.

Nah, gimana Marcella menghadapi krisis moneternya ini? Apakah ada jalan selain menggadaikan masa depannya pada oma? Akankah perasaan Marcella pada Devon terbalas? Secara dialah yang pertama menolak cinta Devon. Simak perjuangan Marcella dibantu dengan Joy dan Wening dalam novel ke –empat seri my friends, my dreams : Nada Cinta Marcella.

Review:
Aaargh, baru minggu lalu aku mampir ke Gramedia dan sudah ada 2 novel baru Ken Terate yang terpampang di etalase. Apa lagi kalau bukan Nada Cinta Marcella dan novel ber-genre baru Dark Love.
Masih seperti biasa, Ken Terate menyajikan novel yang nilai moralnya sangat tinggi sekaligus juga dikemas dengan kata-kata segar sehingga pembaca khususnya remaja tidak menganggap novel ini seperti buku motivasi yang tebalnya lebih dari 400 halaman. Lihat saja kisah Marcella yang musti kerja sendiri sejak dia tidak juga dapat sponsor untuk dana pensi. Diapun menyadari betapa susahnya mencari uang dan betapa dia harus bersyukur melihat orang-orang lain bekerja lebih keras tapi gajinya bahkan lebih sedikit dari uang saku Marcella. oh iya, setting waktunya sama kok dengan yang di novel Pieces Of Joy, jadi kalian bisa menikmati adegan yang lebih detil terutama saat Stink dan Marcella tengkar di kafe.

yah, tapi aku agak kecewa sedikit sih, waktu ubek" buku ini ternyata tidak ada pembatas bukunya  :(


 Overall , ane kasih 8/10 deh, karena buku ini cocok dihadiahin buat remaja ababil yang sedang mencari jati diri. Hidup Ken Terate! :D


pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak :)